CFF - Persaingan produk pakan koi sangat ketat sekali terutama di Indonesia. Bila produsen A melaunching dengan sesuatu yang baru maka produsen B akan segera menirunya. Produk pakan spirulina sudah ada dan yang mengandung wheat germ juga sudah banyak. Lalu apa yang baru ? Yang baru adalah Probiotik. Adakah yang baru lagi ? Ada, yuk kita simak pengertian dasarnya dengan bahasa yang sederhana.
Probiotik adalah suatu mikroorganisme hidup yang berfungsi untuk menjaga keseimbangan sistem pencernaan di usus. Proses ini akan menambah jumlah bakteri baik untuk melawan bakteri jahat. Analoginya yaitu ada 100 tentara Indonesia melawan penjajah di medan tempur. Tentara ini mendapat bantuan 50 tentara lagi sehingga jumlahnya menjadi 150 tentara.
Prebiotik adalah bahan makanan bernutrisi yang digunakan untuk tumbuh dan berkembangnya mikroorganisme baik yang sudah ada di dalam usus. Proses ini akan mengoptimalkan pertumbuhan bakteri baik untuk melawan bakteri jahat. Analoginya yaitu 100 tentara Indonesia melawan penjajah di medan tempur. Tentara ini mendapat bantuan ransum makanan yang bervitamin dan bergizi sehingga menjadi kuat, bertenaga dan optimal.
Sinbiotik adalah gabungan antara probiotik dan prebiotik.
Antibiotik adalah zat yang dihasilkan oleh suatu mikroorganisme yang mempunyai kemampuan untuk menghambat pertumbuhan atau
menghancurkan bakteri tertentu. Proses ini bisa menghancurkan bakteri jahat dan bakteri baik bila tidak hati-hati. Untuk itu pemakaiannya perlu secara spesifik ditujukan pada bakteri tertentu. Berbeda jenis bakterinya maka penanganannya juga beda antibiotiknya. Pemakaian dengan dosis yang sembarangan akan mengakibatkan bakteri menjadi resisten.
Di Indonesia sudah tak asing lagi dengan pakan merek saki hikari dan hokky. Keduanya sudah mengeluarkan product yang mengandung probiotik. Namun untuk prebiotik kebanyakan masih dalam bentuk supplemen (vetregard), dan sinbiotik masih dalam bentuk larutan utk air kolam serta untuk antibiotik kebanyakan dalam bentuk obat. Namun di Eropa sudah ada pakan yang mengandung prebiotik yaitu Koi pro 5 dan nishikoi. Sedangkan pakan yang mengandung antibiotik yaitu romet dan medi-koi.
Jadi silakan dipilih mau diberikan seperti apa koinya apakah yang mengandung prebiotik?, Probiotik? Sinbiotik?
0 komentar:
Posting Komentar